Wednesday, April 23, 2014

Kuliah Bukan Sekolah: Bagaimana cara belajar yang efektif bagi seorang mahasiswa?

Beberapa perbedaan antara kuliah dengan SMA:
  • Jadwal lebih tidak teratur dibandingkan saat SMA. Jadwal kuliah banyak bolong-bolong, kadang-kadang ada hari yang padat kuliah tapi ada juga hari yang kosong.
  • Harus lebih banyak belajar mandiri, materi tidak disuapi seperti SMA.
  • Kebebasan lebih tinggi. Tidak ada yang akan memarahi seperti di SMA jika Anda tidak kuliah, tidak mengerjakan tugas, bahkan tidak ikut ujian.
  • Gaya mengajar dosen beragam, tidak sehomogen guru di SMA.
  • Hubungan antar teman tidak seerat di SMA.
  • The last but the first mahasiswa itu sudah dianggap dewasa sehingga walaupun bebas memilih tetap harus bertanggung jawab dan konsekuen atas pilihannya.
Pertama ketahui terlebih dahulu apa kamu belajar dengan cara:

  1. AUDITORY -mendengarkan, gampang hafal nada lagu, lebih mengerti kalau diterangkan, suka menggumamkan nada padahal baru dengar, lebih ingat akan suara teman
  2. VISUAL- melihat, gampang hafal syair, lebih mengerti kalau membaca, suka lagu karena syairnya bagus, lebih ingat akan nama teman meskipun panjang berderet-deret
  3. KINESTHETIC- melakukan, gampang hafal gerakan tari, lebih mengerti kalo coba sendiri, suka mencoba hal baru, nggelits (aktif gerak).

Kalau kamu termasuk:
  1. AUDITORY, maka masuklah kuliah dengan rajin, apalagi yang bagian penting, dengerin dosen kamu, JANGAN LANGSUNG SIBUK DICATAT!!! buat aja coretan yang kamu paham & ga makan waktu. JANGAN BOLOS di saat penting, dengerin presentasi.
  2. VISUAL, perhatikan papan, catat yang digoreskan dosen kamu, mintalah file presentasi, dan bacalah buku kuliah kamu
  3. KINESTHETIC, coba bayangin materi dosen dan cari referensi, terapin yg bisa diterapin, lbh bagus kalo bisa praktek sendiri.
  4. Kalau kamu termasuk tiga-tiganya, Cool bgt! Perhatiin dosen, baca buku n relate it with ur daily life.
Jangan bolos di awal dan akhir semester, kalau bolos di tengah-tengah aja (saran saya sih sebelum UTS sekali, setelah Uas sekali hehe). WHY? Karena di awal, dosen akan ingat kamu dan biasanya aturan perkuliahan, perkenalan bab, info dll ada disitu. Di akhir biasanya dosen ngasih kisi-kisi untuk ujian. Kalau bisa sih jangan bolos sama sekali.

Sedangkan beberapa tips cara belajar yang baik:

  • Baca materi sebelum kuliah (10-30 menit sudah cukup), lalu setelah kuliah (juga 10-30 menit) . Tanpa membaca terlebih dulu, katanya hanya 50% ucapan dosen terserap. Model ini juga membuat kita mencicil belajar, tidak dipadatkan sehari sebelum kuliah.
  • Pahami karakteristik dosen. Contoh: ada dosen yang lebih menyukai jawaban panjang, tapi ada juga yang lebih suka jawaban yang ringkas tapi tepat. Ada yang membolehkan mahasiswa datang terlambat, tapi ada juga yang sangat anti dsb. Ini juga penting saat mengambil kuliah pilihan, kuliah akan lebih nyaman kalau gaya dosen dan mahasiswa cocok.
  • Jangan lupakan berorganisasi dan bergaul. Kemampuan bersosialisasi, leadership merupakan modal penting saat bekerja nanti. Walaupun IPK 4.0 tapi jika tidak dapat bekerjasama dalam tim akan percuma saja.
Terakhir: nikmati dan manfaatkan masa kuliah yang pendek ini. Kuliah adalah masa yang paling menyenangkan menurut saya. Bebas bereksperimen, berekspresi, masih bisa berbuat kesalahan dengan resiko minimal dan hidup masih ditanggung orang tua. Setelah kuliah, Anda akan dituntut untuk bekerja dan mandiri. Anda juga akan berhadapan dengan lingkungan pekerjaan yang lebih keras daripada kuliah.